"Perempuan yang almost perfect biasanya susah jodoh."
- Sebuah motion yang tiba - tiba muncul setelah rapat jurnalistik di kampus dua hari yang lalu.
Kenapa almost ? Simpel saja. Tidak ada yang sempurna di dunia ini kecuali Dia. Meskipun disebut - sebut kita adalah makhluk paling sempurna ciptaan-Nya.
Perempuan almost perfect yang dimaksud dari obrolan ringan kami ini adalah perempuan yang memiliki banyak "keunggulan - keunggulan" dalam dirinya, yang tentunya baru terlihat dari visual mata kami saja. Misal perempuan tersebut adalah perempuan yang memiliki banyak "keunggulan" seperti sudah cantik -secara universal- secara jasmani, juga cantik secara rohani, good-looking, (sangat) cerdas, prestasi banyak, memiliki sosial yang bagus, pandai berucap dan lain - lain. Atau dalam kata lain perempuan yang bukan seperti rata - rata perempuan kebanyakan.
Alasan susah jodoh dari mosi tersebut -dari kacamata lelaki- (karena yang melemparkan mosi tersebut adalah seorang lelaki), lelaki biasanya minder terlebih dahulu jika melihat perempuan yang lebih hebat dari dirinya. Tidak merasa percaya diri untuk mendekati. Biasanya para laki - laki menyukai perempuan yang "setara" atau yang "lebih rendah" dari dirinya. Meskipun tidak semua, namun rata - rata.
Padahal kita tahu, seperti yang ada di dalam kitab suci agamaku, bahwa
"Wanita baik untuk lelaki baik, dan sebaliknya."
Kalau dari salah satu artikel di blog yang pernah aku baca,
"Setiap orang punya nilai tersendiri dan derajat masing masing di hadapan Allah. Dibutuhkan nilai 76,5 untuk mendapatkan pasangan yang bernilai 76,5. Dibutuhkan nilai 94 untuk mendapatkan pasangan yang bernilai 94. Dibutuhkan nilai 98,8 untuk mendapatkan pasangan yang bernilai 98,8."