Hal Yang Sangat Aku Ingin Lakukan Sekarang

12/11/2011 07:24:00 PM

1. Bikin Danbo
Semacam boneka asli Jepang, dari karton tebal yang super cute. Bonekanya kalem, tenang, kayak punya jiwa *kyaaaaaa. Buat yang enggak tahu danbo, info lengkap bisa googling kok, banyaaaaak. Tapi sayang, boneka yang asli Jepang itu mahal banget, ratusan ribu. 


Karena mahal, aku udah niat buat bikin danbo itu sendiri. Rencana habis aku UN atau habis aku lolos PTN. Aku udah download blueprint-nya, tutorial, dan hal - hal lain yang berhubungan sama danbo. Tapi, malah temen kelas aku duluan bikin. Mana bikinnya waktu di sekolah. Berbekal karton cover, blueprint, lem dan gunting pinjeman, dia nyuri - nyuri jam. What a strange boy -,- 

Imam's danbo. Nabila's camera. Taken by me.






Imam's danbo. Nabila's camera. Taken by Nabila.
  
2. Bikin Scrapbook
Scrapbook dalam bahasa Indonesia artinya buku tempel. Semacem buku terus ditempel - tempelin macem - macem, sekreatif kita dan semenarik kita. Aku pengen buat itu. Aku mau tempel - tempelin achievements aku, karya - karya aku yang sudah dimuat di surat kabar, mimpi - mimpi aku, foto - foto sahabat - sahabat aku, teman - temanku, organisasiku, event, dan hal - hal lainnya. Intinya aku ingin mendokumentasikan hidupku sekarang, selain melalui buku diary dan kotak harta karun.

picture source: lupaaaaa
Untuk kisah selanjutnyaaa, klik saja "See More And Happy Blogging ^^" dibawah komentar ..

picture source : www.sukaketawa.blogspot.com






3. Bikin Template Blog Sendiri
Yap, pengen desain sendiri, pengen belajar bahasa web lagi. Tapi mungkin aku bakal butuh banyak bantuan, mengingat kemampuanku sangat kurang sekali di bidang ini -,-.

4. Bikin Blog 'Tugas Sekolah'
Bikin blog baru. Blog itu mungkin bakal lebih bermanfaat daripada blog ini, secara blog ini isinya yaa you-know-it-so-well lah. Blog itu rencananya mau aku isiin tugas - tugas sekolah aku di jaman sekolah menengah atas ini, Contohnya, laporan - laporan eksak maupun non-eksak, cerpen, puisi, pidato bahasa jawa, karya ilmiah, dan lain - lain. Lebih bermanfaat kan ? Apalagi buat fakir - fakir otak *jleb. Mengingat terkadang pada beberapa tugas tertentu, nyari bahan referensi aja susahnya minta ampun *berlebihan.

Well, untuk sementara baru itu hal - hal yang aku pengen kerjakan. Kalau ada keinginan lagi, aku bakal tulis lagi di sini. Namun mengingat bahwa pekerjaan - pekerjaan itu membutuhkan banyak curahan waktu, pikiran dan energi. Aku harus rela pause keinginan - keinginan itu. 

Masih ada keinginan dan mimpi yang kebih besar dari ini, lolos PTN yang aku inginkan, aamiin.
Semangat ! *bawa pom - pom* *bawa obor buat bakar semangar* *bawa obor lagi buat bakar rumah*

You Might Also Like

3 comments

Subscribe